Rayakan Idul Adha, UTP Menyembelih 2 Ekor Sapi dan 1 Ekor Kambing
Senin (11/07) UTP kembali menggelar penyembelihan hewan qurban dalam memperingati hari raya idul adha yang dilaksanakan di kampus 1 Jalan Balekambang Lor No. 1 Manahan, Solo. Kegiatan ini merupakan agenda rutin setiap tahunnya sebagai bentuk rasa syukur dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Pada perayaan Idul adha kali ini UTP menyembelih 2 ekor sapi dan 1 ekor kambing. Saat penyembelihan hewan qurban disaksikan langsung oleh Wakil Rektor 1 Dr. Suswadi, M.Si dan Wakil Rektor 2 Dr. Teguh Santosa,M.Pd.
“Acara penyembelihan qurban tahun ini UTP menyembelih 2 ekor sapi 1 ekor kambing yang mana 2 ekor Sapi ini dari Lembaga UTP dan fakultas, dari 4 fakultas iuran lalu kami juga melibatkan UKMI, yaitu Unit Kegiatan Mahasiswa Islam dan disaksikan Bapak WR 1 Pak Suswadi dan Bapak WR 2 Pak TeguH Santosa”, Ungkap Danang Adhi Kusuma, M.Pd selaku Ketua pelaksana penyembelihan hewan qurban tahun ini.
Danang juga menjelaskan teknik pendistribusian daging qurban yang telah disembelih. Danang mengatakan bahwa daging qurban akan didistribusikan ke warga sekitar kampus 1 Depok Balekambang, Kampus 2 Cengklik dan Kampus 3 di Plesungan. Selain itu juga akan dibagikan kepada civitas akademika UTP. Selain penyembelihan dan pendistribusian daging qurban, kegiatan dilanjutkan dengan makan siang bersama seluruh civitas akademik UTP baik itu tingkat Universitas maupun Fakultas.
” Pendistribusian yang utama memang dilakukan di lingkungan kampus, seperti kampus 1 Depok Balekambang, Kampus 2 Cengklik dan Kampus 3 di Plesungan, lalu sisanya kita distribusikan di tempat-tempat yang membutuhkan. Kegiatan Idul adha khususnya tahun ini sudah mulai new normal agak longgar, karena sudah 2x kita tidak ada kegiatan seperti ini jadi kita mulai lagi melaksanakan sholat berjamaah (yang dilaksanakan padahari Sabtu, 09 Juli 2022), penyembilihan lalu kegiatan rutinnya selain pendistribusian daging qurban kita gunakan untuk makan Bersama dengan teman-teman civitas akademika UTP”, imbuh Danang.
Sebelumnya kampus 1 UTP juga digunakan untuk sholat idul adha pada hari Sabtu tanggal 09 Juli 2022. Mengingat 2 tahun sebelumnya sholat idul adha ditiadakan karena pandemic covid-19 dan pada tahun ini halaman kampus 1 kembali menggelar sholat idul adha dengan menerapkan protokol kesehatan. Semoga dengan adanya kegiatan idul adha di wilayah kampus UTP dapat menciptakan kebersamaan dan kekeluargaan antar civitas akademik serta sebagai bentuk rasa syukur untuk berbagi dengan sesama yang membutuhkan.
Universitas Tunas Pembangunan
Kampus 1 Jl. Balekambang Lor No. 1,Manahan,Surakarta, Jawa Tengah
Kampus 2 Jl. Walanda Maramis No.31, Nusukan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Apa Yang Kamu Butuhkan ?
Konsultasi OnlinePanduan Pendaftaran
E-Brosur
Langsung Daftarkan Dirimu
Pendaftaran Mahasiswa Baru