Khatam Al-Quran dan Buka Puasa Bersama UTP dan YPTTP
Kamis, (28/03/24) Universitas tunas Pembangunan Surakarta (UTP) beserta Yayasan Perguruan Tinggi Tunas Pembangunan Surakarta (YPTTP) menyelenggarakan Khatam Al-quran dan Buka Puasa Bersama Pimpinan dan Segenap Sivitas Akademika di hall kampus 1 UTP Surakarta.
Buka puasa bersama ini diikuti oleh Pimpinan yayasan, Rektor dan jajarannya, Dosen, Tenaga Kependidikan, perwakilan Mahasiswa dan Masyarakat sekitar kampus 1 UTP Surakarta. Tentunya tujuan dari buka bersama ini untuk mendekatkan dan mengakraban hubungan antara sesama sivitas akademika UTP agar tetap terjalin silaturahmi.
Buka bersama ini juga memberikan pengetahuan baru kepada sivitas akademika mengenai ibadah puasa yang berguna untuk membina akhlak, mengontrol diri, menjaga hawa nafsu dan nikmatnya sehat selama menjalankan ibadah puasa sesuai dengan tema kultum yang disampaikan oleh ustad Saeful Qomar.
“Coba bayangkan kalau kita menjalankan ibadah puasa dengan keadaan sakit, sungguh tidak enak. Oleh karenanya kita patut bersyukur di puasa hari ke-17 ini kita masih diberi kesehatan, masih bisa bersilaturahmi dengan rekan-rekan di UTP. Moment puasa tentunya juga harus kita jadikan sebagai momen untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, menjaga hawa nafsu kita tidak hanya menahan lapar dan minum, meskipun banyak ujian yang kita rasakan selama ramadan ini”, ungkap Saeful Qomar dalam ceramahnya.
Sebelum dimulai kultum, Dewan Pembina YPTTP, Emon Prasetyo memberikan sambutan dan ucapan terimakasih atas kehadiran civitas akademika dan tamu undangan. Emon mengungkapkan bahwa momen buka bersama dan khatam al-quran ini senantiasa rutin untuk dilakukan sebagai agenda tahunan ramadan di UTP. Karena selain menjalin silaturahmi bersama-sama dengan seluruh sivitas akademika UTP untuk mencari pahala dan ridho-Nya.
Ditemui ditempat terpisah, Prof. Winarti selaku rektor UTP mengatakan bahwa UTP memiliki berbagai macam kegiatan selama ramadan selain buka puasa bersama, yaitu kegiatan ngabuburit asik dengan berbagai takjil.
“Jadi kita punya program Ramadan in campus, selain buka puasa bersama yang setiap tahun pasti diselenggarakan, tahun ini mahasiswa membuat kegiatan ngabuburit asik dengan berbagi takjil dan ada performance dari UKM musik. Kegiatan ngabuburit ini kolaborasi antar UKM, UKM musik, UKMI (kerohanian islam) dan squad jawara atau duta promosi kampus. Ngabuburit asik ini akan dilaksanakan lagi minggu depan masih ada dua sesi lagi”, tandasnya.
Pada kegiatan buka puasa bersama ini ada serangkaian kegiatan seperti khatam al-quran 30 juz dan santunan kepada anak yatim panti asuhan yatim Aisiyah Sukomulyo. Kegiatan Khatam Alquran ini dilakukan sebelum acara buka puasa bersama dimulai dan diikuti oleh seluruh civitas akademika UTP yang beragama muslim. Setelah itu dilanjutkan santunan anak yatim dan pemberian fitrah panti asuhan Aisiyah Sukomulyo. Santunan diberikan langsung oleh Rektor UTP dan Dewan Pembina YPTTP. Semoga niat baik UTP dan YPTTP dengan memberikan santunan diridhoi Allah SWT dan kedepannya dapat menebar kebaikan lebih banyak bagi lingkungan, masyarakat dan panti asuhan yatim Aisiyah Sukomulyo.
Universitas Tunas Pembangunan
Kampus 1 Jl. Balekambang Lor No. 1,Manahan,Surakarta, Jawa Tengah
Kampus 2 Jl. Walanda Maramis No.31, Nusukan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Apa Yang Kamu Butuhkan ?
Konsultasi OnlinePanduan Pendaftaran
E-Brosur
Langsung Daftarkan Dirimu
Pendaftaran Mahasiswa Baru